Breaking News

Tentang VSID

Halo sobat, selamat datang di vsid.info. VSID sebenarnya memiliki berbagai makna bagi kami. Pada awalnya VSID adalah komunitas yang kami kembangkan untuk mendorong kecintaan pada teknologi perangkat lunak pengembangan yakni Visual Studio. VSID bermakna Visual Studio Indonesia. Tetapi seiringnya berkembangnya kehidupan yang keras dan penuh lika-liku layaknya trayek ojek online, VSID berubah menjadi nama Kanal Youtube kami yang sudah hadir dua tahun sebelum ini. Tahun 2019, kami membuka media ini untuk tujuan mulia dalam melestarikan berbagai hal yakni:
  • Suka duka kami dalam kehidupan startup yang membuat kami enggan hidup mati tak mau
  • Temuan kami dalam berbagai kesulitan teknis dan badai pengembangan software
  • Hingga, kenangan kasih yang kami ukir dalam alunan kode-kode atau konfigurasi yang bertasbih di Visual Studio kami.
Ah siapapun kami, semoga kamu bisa menikmati apa makna kreativitas, inovasi, dan juga cerita cinta tak berujung di blog kami. Jika kamu senang bagikan ke teman lain, karena kami ingin sekali developer di luar sana terhibur di saat mereka tidak bisa tidur karena mendebug code. Jika kamu merasa tulisan kami norak, hubungi kami dan bergabung bersama kami untuk mengajari kami bagaimana membuat tulisan yang tulus laksana cinta yang kandas meninggalkan kami.

Semoga bermanfaat dan salam inovasi Bro!!!